Dari Kelas IPS 1 Menuju Medan Juang: Ibnu Akbar Buktikan Lulusan Buay Pemaca Siap Jadi Prajurit Tangguh!
Buay Pemaca, 18 Juli 2025 – Kabar membanggakan datang dari keluarga besar SMA Negeri 1 Buay Pemaca. Salah satu alumni terbaiknya, M. Ibnu Akbar, yang berasal dari kelas IPS 1 angkatan sebelumnya, resmi dinyatakan lulus seleksi Tentara Nasional Indonesia (TNI). Prestasi ini menjadi kabar yang sangat menggembirakan dan membangkitkan rasa syukur serta kebanggaan dari seluruh civitas sekolah. Kepala SMA Negeri 1 Buay Pemaca, Azharudin, S.Pd., MM, menyampaikan rasa haru dan bangganya atas keberhasilan para alumni yang berhasil menggapai cita-cita sebagai ...